Apa itu Cryptocurrency?
Cryptocurrency atau mata uang kripto adalah aset digital, yang disimpan di buku besar (ledger) dan dirancang untuk berfungsi sebagai media pertukaran barang atau jasa. Biasa juga disebut kripto .
Buku besar Blockchain (Ledger) berfungsi sebagai teknologi dasar untuk pembuatan cryptocurrency di lingkungan yang terdesentralisasi. Protokol Blockchain menggunakan teknik kriptografi yang ketat untuk memungkinkan pencetakan (penciptaan) cryptocurrency dan untuk mengamankan dan memverifikasi kepemilikan kripto dan catatan pergerakan dana. Harga cryptocurrency tidak dikendalikan oleh pemerintah atau lembaga keuangan terpusat. Harga cryptocurrency ditentukan oleh nilainya, korelasinya dengan angka dunia nyata, dan didorong oleh penawaran dan permintaan pasar.
Alamat (Address) digunakan saat mengirim pembayaran cryptocurrency. Mereka adalah pengidentifikasi unik dan diwakili oleh serangkaian angka dan huruf yang diperoleh dari kunci publik (Public Key) pengguna.
ADA adalah mata uang asli Cardano
Setiap buku besar blockchain memiliki cryptocurrency atau mata uang asli yang mendasarinya. ADA adalah mata uang asli/utama di Blockchain Cardano. Ini berarti ADA adalah unit pembayaran utama di Cardano ; ADA diterima sebagai pembayaran biaya, untuk membuat setoran, dan juga merupakan satu-satunya mata uang yang didistribusikan saat pemberian hadiah (reward).
Lovelace adalah denominasi terkecil dari ADA. 1 ADA = 1.000.000 Lovelace. ADA memiliki enam tempat desimal, yang membuatnya mudah dibagi menjadi pecahan yang lebih kecil.
Token asli (Native Token)
Cardano juga mendukung pembuatan aset digital yang disebut Native Token yang dibuat untuk tujuan tertentu. Ini berarti bahwa pengguna, pengembang, dan bisnis dapat menggunakan blockchain Cardano untuk membuat token yang mewakili jejak nilai (baik ditentukan oleh komunitas, keadaan pasar, atau entitas yang diatur sendiri). Token dapat bersifat fungible (bernilai sama, dapat digantikan) atau non-fungible (unik), dan bertindak sebagai unit pembayaran, imbalan, aset perdagangan, atau pemegang informasi.
Topik-topik yang berkaitan